Thursday, February 14, 2019

Assamu'alaikum Wr.Wb

Pendahuluan :
Hallo teman-teman, bertemu lagi dengan saya mahfud andriyan. Pada kesempatan hari ini saya akan menceritakan mengenai kegiatan yang saya ikuti di BLC Telkom ini yaitu training CCENT Cisco, yang trainernya itu dari Best path.

Latar Belakang :
Pada training cisco hari pertama ini merupakan hal yang istimewa bagi saya,dikarenakan training cisco ini akan berlangsung untuk 2 minggu kedepan. Sehingga banyak hal yang perlu kita perhatikan dalam kegiataan ini agar training cisco tersebut dapat berhasil 100%.

Pengertian :


CCENT (Cisco Certified Entry Networking Technician) merupakan serifikasi untuk tahap pertama dari sistem sertifikasi Cisco.

Maksud dan Tujuan :
Memberikan wawasan pengetahuan dan pelatihan kepada siswa yang prakerin di BLC Telkom mengenai Cisco dan ujian sertifikasi Cisco.

Hasil yang Diharapkan :
Mampu mengetahui jenis-jenis sertifikasi pada Cisco.

Alat dan Bahan :
Laptop
Internet
Ebook

Waktu Kegiatan :
Hari : kamis
TGL : 14 februari 2019

Pembahasan :



Pada hari ini kami mengikuti training cisco  yang akan berlangsung 2 minggu kedepan, yang trainernya itu dari Best Path yaitu pak Najib dan Rival. Pada hari pertama ini kegiatannya masih perkenalan dan sharing-sharing pengalaman oleh pak Najib dan Rival. Setelah perkenalan itu selesai pak Najib dan Rival pun memberitahui kepada kami mengenai jeni-jenis tingkatan sertifikasi pada Cisco tingkat Internasional, yaitu :


1. CCENT
2. CCNA
3. CCNP
4. CCIE
5. CCAR
Kami pun juga diberitahu untuk mendapakat sertifikasi Cisco, untuk ujian CCENT sekitar $200 setara dengan Rp2.800.000, CCNA sekitar $400, CCNP itu sekali ujian $400 tetapi untuk ujiannya itu 3 kali ujian, sedangkan  CCIE sekitar Rp25.000.000 itu hanya sekali ujian padahal ujiannya 2 kali dan CCIE itu ujiannya di indonesia belum ada, adanya baru di Thailand dan Hongkong. Pak Najib dan Rival juga bercerita kepada kami mengenai mas Rifki Fajar Rudin alumni BLC Telkom Klaten ini ada yang di Best Path dengan mempunyai gelar sertifikasi CCNP.

Pak Najib dan Rival juga menceritakan syarat masuk di Best Path :
1. Jadi anak pondok
2. Tidak boleh pulang selama setahun full.
3. Tidak boleh pacaran.
4. Tidak boleh rokok.
5. Pantang pulang sebelum memberi rezeki kepada orang tua.

Selain itu kami juga diberitahu hal yang terpenting untuk bekal bekerja yaitu sofskill dan hardskill, selain itu sertifikasi maupun pendidikan juga termasuk bekal bekerja. Kami juga di beri tips dan trik untuk menjadi seorang sukses yaitu seperti berikut :
Kunci sukses
1. berdoa
2. Usaha
3. Tawakal
4. Doa restu orang tua.

Temuan Masalah :
-
Kesimpulan :
Jadi dengan adanya kegiatan training cisco ini kita lebih mengetahui apa itu cisco dan kita juga dapat wawasan apabila kita mempunyai sertifikasi cisco tersebut kita akan mudah mencari pekerjaan.

Referensi :
Pak Najib dan Rival Trainer Best path.

Penutup :
Sekian yang dapat saya sampaikan, semoga ini bermanfaat bagi teman-teman semua.
Terima kasih.
Wassamu'alaikum Wr.Wb

0 komentar:

Post a Comment

Pages

Penayangan

Translate

Jadwal Sholat

FOTO

  • SEKOLAH

    Followers